Manfaat Ilmu Mata Batin | Amalan Ilmu Mata Batin

Manfaat

*Manfaat Ilmu Mata Batin

Belajar Ilmu Mata Batin sebagai salah satu Ilmu Hikmah tingkat tinggi mampu mendatangkan manfaat yang luar biasa. Salah satunya adalah mendekatkan diri kita kepada Yang Maha Kuasa.

Namun, yang perlu digarisbawahi adalah bahwa dalam proses mendekatkan diri tersebut ada begitu banyak manfaat lain yang kemudian dilimpahkan Tuhan kepada hamba-Nya yang bersangkutan. Adapun manfaat Ilmu Mata Batin yang dapat kami sebutkan antara lain:

26 Manfaat Ilmu Mata Batin

  1. Meningkatkan indra keenam atau mata ketiga
  2. Mampu memahami jalan pikiran orang lain dengan lebih baik
  3. Mampu mempengaruhi orang lain untuk melakukan kebaikan
  4. Memunculkan kepekaan spiritual
  5. Menajamkan kepekaan spiritual yang telah dimiliki
  6. Meningkatkan kemampuan analisa guna memprediksi kemungkinan baik di masa depan
  7. Mampu membuat keputusan bijak sehingga membantu mendatangkan keberuntungan
  8. Mampu mengambil hikmah dari setiap kejadian
  9. Mampu menerjemahkan isyarat alam
  10. Mampu menangkap serta memahami isyarat dan petunjuk Tuhan
  11. Mampu memprediksi masa depan melalui perbandingan dengan pengalaman masa lalu
  12. Meningkatkan kemampuan berpikir kritis untuk membedakan hal-hal menguntungkan/merugikan
  13. Mampu merasakan kebohongan yang dilakukan oleh orang-orang terdekat
  14. Mendapatkan kemampuan toleransi yang tinggi dalam kehidupan sosial
  15. Menumbuhkan simpati dan rasa pengertian dari orang lain
  16. Lebih mudah dan cepat dalam memahami informasi baru
  17. Dimantapkan & dimudahkan guna memulai usaha dengan tujuan kebaikan
  18. Meningkatkan kualitas iman
  19. Meningkatkan kualitas ibadah
  20. Mendapatkan petunjuk Ilahi dalam menyelesaikan suatu persoalan
  21. Mampu mengontrol emosi agar tidak mudah marah atau berpikir negatif
  22. Tidak mudah terpengaruh terhadap pikiran, perasaan dan sikap negatif dari lingkungan
  23. Mampu merasakan aura diri sendiri, sehingga bisa mendeteksi keadaan fisik & psikis
  24. Mampu berpikir lebih positif
  25. Membantu Anda untuk menciptakan keyakinan tinggi terhadap keberhasilan hidup
  26. Dan memperoleh ketenangan batin yang belum pernah dimiliki sebelumnya

Sesungguhnya, manfaat Ilmu Mata Batin berjumlah tidak terhingga. Namun keterbatasan dan kekurangan sebagai manusia membuat kami hanya dapat menyebutkan hikmah Ilmu Mata Batin sejumlah yang bisa Anda lihat di halaman ini.

Manfaat-manfaat tersebut di atas kami tulis berdasarkan pengalaman kami pribadi, pengalaman rekan-rekan kami dan pengalaman para pengamal Ilmu Mata Batin sebelum Anda.

Apakah setiap orang pasti mendapatkan manfaat yang serupa setelah belajar Ilmu Mata Batin? Tentu tidak. Sebab tiap manusia memiliki perjalanan hidup mereka masing-masing yang selalu berbeda satu sama lain.

Satu pengamal mungkin berhasil menjelajah alam supranatural, sementara pengamal lainnya dapat dengan mudah membaca isi hati siapapun yang ia temui.

Bahkan tidak tertutup kemungkinan Anda akan memperoleh seluruh manfaat yang kami sebutkan disini, beserta manfaat-manfaat lain yang barangkali belum pernah didapatkan para pengamal Ilmu Mata Batin sebelumnya.

Apapun dan berapapun banyaknya manfaat yang nanti Anda dapatkan, saran kami, amalkanlah manfaat-manfaat tersebut sebaik dan sebijaksana yang Anda bisa demi kepentingan hidup Anda sendiri dan demi kemuliaan orang-orang di sekeliling Anda.

*Disclaimer : Hasil yang diperoleh setiap orang dapat berbeda-beda tergantung niat dan kesungguhan dari masing-masing individu